DD Double

Hanya blog biasa dan dibuat oleh manusia biasa yang membuat anda jadi luar biasa .

Sunday, September 19, 2010

Fitur Blogger Templates Designer

Salah satu fitur terbaru blogger adalah Templates Designer. Dengan fitur ini memungkinkan kita dalam membuat/memodifikasi templates. Dengan fitur ini anda bisa mengatur tata letak/layout blog anda dengan mudah, mengganti design blog anda, dll. Oke tidak usah panjang lebar, mari kita bahas fitur terbaru ini satu per satu :

1. Silahkan Log in ke blog anda > Design > Templates Designer
2. Jika Sudah, mari kita bahas satu per satu fitur dan fungsinya


Templates : Di sini anda bisa memilih templates sesuai keinginan anda. Ada 6 templates tersedia dan di setiap templates masih terbagi beberapa model lagi. Untuk contoh saya akan menggunakan templates Picture Windows

Background : Setelah anda memilih templates, anda dapat memilih background sesuai keinginan. Klik Background Image untuk memilih background. Ada 19 tema background, dan di setiap tema terdapat banyak background yang bisa anda pilih.

Ini adalah tampilan yang akan muncul saat anda mengklik Background Image
Layout : Layout terbagi menjadi 3, dan yang ini adalah body layout. Body Layout ini berfungsi untuk mengatur tata letak blog anda di bagian sidebar dan posting. Dengan ini anda dapat mengatur model sidebar dengan mudah.
Layout bagian ini adalah footer layout. Di sini anda dapat mengatur jumlah dan model footer dengan mudah. Misalnya anda ingin membuat footer anda 1 kolom, 2 kolom, atau 3 kolom sekalipun.
Layout ke tiga adalah adjust width. Di sini anda dengan mudah dapat mengatur lebar blog anda secara keseluruhan dan lebar sidebar juga.
Advanced : Di sini anda dapat mengatur segalanya seperti model text, warna text, penambahan CSS, dan lain-lain. Daftar Advanced berbeda-beda sesuai templates yang anda pilih tadi. Karena saya memilih model Picture Windows saya akan membahas Advanced ini saja.


  1. Page Text : Berfungsi untuk mengatur jenis font, warna text, ukuran, dan juga model seperti bold / italic
  2. Backgrounds : Berfungsi untuk mengatur warna background di bagian outer, header, dan post.
  3. Links : Berfungsi untuk mengatur warna link. Link Color adalah warna link sebelum di klik, Visited Color warna link setelah/sudah pernah di klik, Hover Color warna link saat di sentuh mouse.
  4. Blog Title : Untuk mengatur jenis, ukuran, model, dan warna font judul blog (header)
  5. Tabs Text : Beberapa dari anda mengukin belum tau tabs text. Tabs Text adalah gadget yang terletak di antara header dan isi blog. Ini berfungsi untuk mengatur jenis, ukuran, model, dan warna font pada tabs.
  6. Tabs Background : Untuk mengatur background tabs. Background Color untuk background gadget. Selected Color ini berfungsi untuk mengatur warna background tabs yang sedang di pilih. Maksudnya yang di pilih adalah jika anda menggunakan Pages blogger dan di letakan di bagian tabs.
  7. Post : Title Font untuk mengatur font judul post. Footer Text untuk mengatur warna pada bagian footer post/bawah post. Border Color untuk mengatur warna garis tepi post.
  8. Gadgets : Title Font untuk mengatur jenis font pada judul sidebar/gadget. Title Color untuk mengatur warna judul sidebar/gadget
  9. Footer : Text Color untuk mengatur warna text di bagian footer. Gadget Title Color untuk mengatur warna pada judul gadget di bagian footer
  10. Footer Link : sama dengan link, hanya yang ini untuk mengatur link bagian footer saja.
  11. Add CSS : Ini berguna jika anda ingin menambah, menghapus, dan memodifikasi CSS pada templates anda
3. Jika Sudah selesai dengan modifikasi templatesnya, Silahkan kilik APPLY TO BLOG untuk savenya

Sekian untuk hari ini, semoga bisa bermanfaat untuk para pembaca. Terima Kasih

Friday, September 17, 2010

Membuat Readmore di template classic

Read More atau Baca Selengkapnya. Jika pada halaman awal blog anda memiliki posting yang terlalu panjang ke bawah, anda perlu menggunakan ini untuk menghemat tempat. Langsung saja ke TKP, ikuti langkah-langkah di bawah ini :

1. Login ke blog kamu -> Layout (tata letak) -> Edit HTML. Beri tanda expand widget template, lalu anda cari kode seperti ini <data:post.body/> atau seperti ini <p><data:post.body/></p> sama saja.
2. Jika sudah hapus kode di atas dan ganti dengan kode ini

<b:if cond='data:blog.pageType == "item"'>
<style>.fullpost{display:inline;}</style>
<p><data:post.body/></p>
<b:else/>
<style>.fullpost{display:none;}</style>
<p><data:post.body/>
<a expr:href='data:post.url'><strong>Baca Selengkapnya...</strong></a></p>
</b:if>
ganti tulisan yang berwarna merah dengan tulisan yang anda inginkan
3. Selesai, sekarang simpan.

weitsss, tunggu dulu belum selesai
Jika sudah anda lakukan langkah di atas, lanjutkan ke tahap berikutnya

1. masuk ke pengaturan ->format. Lalu alihkan mata anda ke kotak kosong yang berada di tempat paling bawah.
2. masukan kode berikut ke dalam kotak kosong itu
<span class="fullpost">


</span>
3. Simpan.

Sekarang cara penulisan

1. Klik posting -> New Entri (entri baru) -> Edit HTML
2. Tuliskan postingan yang ingin tampak di depan di atas kode <span class="fullpost">
3. Terakhir, tuliskan sisa keseluruhan di bawah kode <span class="fullpost">

Contoh ...
tulis di sini
<span class="fullpost">
sisanya di sini

</span>.
Selesai, selamat mencoba...

Membuat CBox di blogspot

Kali ini saya akan membahas tentang cara membuat Cbox. Apa itu Cbox ? selalu deh kalo w posting nanya mulu. Ya udah Cbox itu ibarat seperti buku tamu, sebagai contoh lihat di sebelah kiri blog saya yang berjudul Chat BOX. Nah itu dia (tolong sekalian di isi ya...hehe). Ok lanjut, untuk membuat yang sepeti itu, cukup mudah ko. Ikuti Langkah-langkah di bawah ini :

  1. Pertama anda masuk dulu ke http://cbox.ws/
  2. lalu daftar dengan cara klik sign up, ikuti langkah pendaftrannya.
  3. Sudah daftarnya ? Jika sudah silahkan Login ke Cbox anda, lalu klik Publish! Copy semua kode yang ada di step 1.
  4. sekarang Login ke blog anda, klik Layout/Tata Letak -> Page Elements/Elemen Laman -> Add a Gadget/Tambah Gadget -> HTML/JavaScript.
  5. Beri judul sesuai keinginan anda dan paste kode yang tadi anda copy di kotak konten. Simpan
  6. Selesai, Sekarang lihat blog anda, bagaimana ? masih kosong ? tunggu ada ngisi dong sabar aja
Ok... saya rasa cukup untuk saat ini.
Jika ada yang kurang di mengerti silahkan Commentnya.  

Cara Membuat Blog di Blogspot

Sudah agak (sangat) ketinggalan jaman saya baru posting tentang ini sekarang hahaha, tapi ya tak apalah untuk yang tidak tahu. Langsung saja yuk kita bahas Step.By.Step
1. Langkah pertama silahkan kunjungi http://www.blogger.com/
2. Lihat pojok kanan atas web. Rubah ke bahasa Indonesia
3. Silahkan isi kotak Log in dengan username/e-mail dan password Gmail anda.
4. Isikan judul blog serta alamat/URL blog yang di inginkan. Lanjutkan
5. Silahkan pilih templates (tampilan) blog yang di inginkan
6. Jika blog sudah jadi klik Mulai Blogging

mulai blogging

7. Sekarang anda akan di suruh memposting / menulis di blog anda. Judul untuk judul artikel/posting dan kotak besar adalah tempat menulis isi postingnya.
8. Pratinjau untuk melihat gambaran/seperti apa bentuk post kita
9. Terbitkan untuk menerbitkan/mempublish artikel blog anda

Selesai, semoga bermanfaat jangan lupa commentnya oke !!!